Iklan

AspirasiBimaCamat BeloDemokrasiUnjuk Rasa

PPMC Gelar Aksi Unjuk Rasa Depan Kantor Camat Belo, Ini Tuntutannya

Dompu Siar
, Thursday, September 02, 2021 WAT
Last Updated 2021-09-03T05:19:30Z
PPMC Gelar Aksi Unjuk Rasa Depan Kantor
Camat Belo


Bima, Dompu Siar - Perhimpunan Pemuda dan Mahasiswa Cenggu menggelar Aksi demonstrasi depan kantor camat Belo, menuntut Pemerintah Daerah dalam hal ini Camat Belo, agar serius menangani kondisi wilayah dan sosial masyarakat Kabupaten Bima, khususnya di Desa Cenggu, Kecamatan Belo.

Pantauan langsung awak media ini menyebutkan bahwa aksi unjuk rasa tersebut dipimpin oleh, Arif Rahman atau biasa di sapa (Obin), selaku koordinator demonstran.

Dalam orasinya pemuda yang juga dijuluki Jenderal Lapangan itu mendesak Camat Belo selaku pemerintah di tingkat Kecamatan, tentu harus lebih profesional melihat kondisi wilayah dan sosial masyarakat di Kecamatan Belo.

"Kecamatan Belo ini marak terjadinya pelanggaran hukum, penyakit sosial, tindakan kriminal dan lain sebagainya," ungkap Obin, pada awak media, Kamis (2/9/2021).

Sementara itu, sekretaris umum PPMC, Andriawan, dalam orasinya menyoroti persoalan menyangkut pembangunan sarana dan infrastruktur di wilayahnya.

"Kita menyoal, pembangunan infrastruktur penerangan jalan segera di perbaiki, mengingat sudah sering kali terjadi begal, rampok umumnya mengancam keselamatan pengendara dan warga yang berlalu lintas," jelasnya.

Di samping itu, beberapa tuntutan lain secara spesifik antara lain, meminta kejelasan status pengelolaan lapangan hijau Desa Cenggu.

"Kita juga menuntut meminta agar pemerintah terkait menyikapi kelangkaan pupuk dan gas LPG di atas HET," bebernya.

Lebih lanjut, tidak luput dari orasi massa yakni, meminta pengadaan mobil pengangkut sampah serta segera membentuk tenaga tehnik mobil pemadam kebakaran.

"Pelayanan publik, juga harus diperhatikan, harus diperbaiki," pinta massa aksi.

Terkait tuntutan itu juga, massa aksi mengancam akan melakukan aksi apabila Pemerintah Kecamatan Belo, tidak segera merealisasikan hal tersebut.

Menanggapi tuntutan massa aksi, Camat Belo, Rijal Muhlis, dengan sepenuh hati merespon dan berjanji akan segera mengintruksikan kepada kepala desa agar segera mendesak masyarakat untuk memasang lampu depan rumah masing-masing.

"Kalau kaitan dengan perbaikan lapangan yang bertepatan di desa Cenggu tersebut itu bukan kewenangan Camat tapi Kepala Desa Setempat," ujar Rijal Muhlis.

Terakhir, dalam penyampaian Camat Belo, kaitan dengan beberapa Tuntutan Massa, akan segera ditindaklanjuti dan mengkonfirmasi pada pihak terkait. 

Unjuk rasa yang berlangsung cukup alot itu, sempat diwarnai aksi bakar ban oleh sejumlah massa yang dikawal oleh aparat Kepolisian setempat. (Bob)

SepekanMore