Iklan

Berita Dompu TerbaruPenemuan MayatPeristiwa

Tiga Hari Hilang, Ketua RT di Manggelewa Ditemukan Tak Bernyawa Di Pantai Napa

Dompu Siar
, Friday, March 10, 2023 WAT
Last Updated 2023-03-11T02:30:08Z
Proses Evakuasi Korban (Foto: Ist)


Polres Dompu, NTB - Sempat tiga hari dikabarkan hilang, SEORANG PRIA diketahui bernama Julkarnain (44) ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di tepi Pantai Napa, Desa Nanga Tumpu, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Jum'at (10/3/2023) malam sekira pukul 22.23 Wita.


Mayat Pria yang diketahui berprofesi sebagai Ketua RT di Dusun Napa, Desa Nanga Tumpu tersebut pertama kali ditemukan oleh sekelompok anak kecil yang saat kejadian tengah mencari ikan. 


Kapolsek Manggelewa, Iptu Ramli, SH., yang saat kejadian memimpin langsung proses evakuasi, membenarkan adanya penemuan mayat yang sempat dikabarkan hilang dan dicari selama kurun waktu 3 (tiga) hari hingga ditemukan saat air laut sedang pasang.


"Saat ditemukan, korban memakai Baju Warna Putih dengan Tulisan Sasak Lombok Celana Warna Abu-Abu," ungkap Kapolsek yang saat itu bertindak langsung sebagai sopir saat evakuasi korban.


Awalnya, tim mendapat informasi melalui jejaring WAG Polsek Manggelewa, melalui Babinkamtibmas Desa Nanga Tumpu Bripka I Gede Dewa Boni Mahardika.


Tak menunggu lama, kata Kapolsek, Anggota Piket Regu II Langsung Meluncur Ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) tepatnya di Pinggir pantai Desa Nanga Tumpu Kec. Manggelewa Kab. Dompu, untuk memeriksa kondisi mayat sekaligus dilakukan evakuasi.


"Sekitar pukul 23.00 wita Anggota Piket Sek Manggelewa sampai di TKP, dan di lakukan garis Police line," tuturnya.


Sesaat kemudian, sekira Pukul 23.30 wita Tim dari Tim Inafis Res Dompu tiba di TKP dan dan Langsung MeLakukan identifikasi awal posisi Letak Bentuk terhadap Mayat tersebut.


Selanjutnya, sekira Pukul 24.21 wita, Mayat dievakuasi, dan dimasukkan di Kantong Jenazah Inafis Res Dompu kemudian di Bawa Menggunakan Mobil patroli Sek Manggelewa ke Rumah Sakit Umum Dompu yang di kawal langsung oleh Anggota Sek Manggelewa.


"Pukul 01.18 wita Mayat tiba di rumah Sakit Umum Dompu dan di Lakukan Periksaan oleh Dokter an. M.AD INDRA SUTOMO bertempat di Ruangan UGD Rumah Sakit Dompu," paparnya.


Dari hasil pemeriksaan, papar Kapolsek, diungkapkan, tidak ada Tanda-tanda Penganiayaan, Hanya di daerah tubuh sudah Membengkak dikarenakan Mayat tersebut di perkirakan sudah Meninggal dengan Waktu kurang Lebih 3 Hari.


"Sebelum kejadian bahwa Almarhum sempat dikabarkan hilang Selamat 3 hari dan sudah di lakukan pencarian oleh keluarganya namun tidak ditemukan," terang Kapolsek.


Kapolsek menambahkan, keluarga korban sempat menyampaikan keberatan dan akan meminta keadilan. Sebab, menurut Pihak keluarga, mencurigai adanya motif lain dengan maksud penghilangan nyawa.


"Untuk itu kepolisian masih menunggu hasil musyawarah keluarga," papar Kapolsek.


Di sisi lain, Kapolsek memerintahkan personil dalam hal ini Bhabinkamtibmas agar melakukan penggalangan terhadap warga guna menghindari gangguan Kamtibmas hingga situasi aman dan kondusif. (Tim)

SepekanMore