Iklan

KebakaranKota BimaMusibahPeristiwa

Malang, Kobaran Api Lahap Rumah Panggung Ibu Paruh Baya di Bima Kota

Dompu Siar
, Wednesday, August 04, 2021 WAT
Last Updated 2021-08-04T12:01:56Z
Kondisi Rumah Usai Dilahap Si Jago Merah,
(Foto: ist)


Bima, Dompu Siar - Musibah itu kerap kali datang tiba-tiba dan tidak terduga. Seperti halnya dialami oleh Damrah (67) ibu rumah tangga (IRT) di Kelurahan Sambinae, Kecamatan Mpunda, Kota Bima.

Rumah panggung 12 tiang milik wanita paruh baya tersebut ludes terbakar, Selasa (3/8/21) sekira pukul 05.30 Wita.

Kapolres Bima Kota melalui Kasi Humas IPTU Jufrin Rama, dalam keterangannya menyebutkan, insiden itu terjadi saat korban bangun untuk sholat subuh.

"Awalnya Korban bangun dengan tujuan hendak beribadah shalat subuh," ungkap Jufri

Lanjutnya, korban menyadari saat melihat kobaran api yang berasal dari atas atap rumahnya.

"Karena Panik, korban membangunkan anak dan cucunya yang sedang tertidur lelap di dalam rumah dan langsung meminta tolong kepada warga setempat," jelasnya.

Mendengar teriakan korban, sejumlah warga berbondong-bondong mendatangi rumah berbahan dasar kayu tersebut.

"warga pun sempat berupaya memadamkan dengan menggunakan alat seadanya, namun tidak mampu memadamkan sepenuhnya," terang Jufri.

Lebih lanjut, kondisi demikian memungkinkan api cepat merambat dan terus membesar, hingga harus mendatangkan pertolongan dari petugas pemadam kebakaran (Damkar) Bima Kota.

"Usaha dan tindakan penyelamatan datang dari armada kebakaran dari Pemkot Bima dengan dua unit mobil kebakaran langsung memadamkan kobaran api di rumah 12 tiang itu," paparnya.

Tidak lama kemudian, sambung Jufri, api baru dapat dipadamkan, namun kerugian akibat amukan api tersebut mencapai ratusan juta rupiah.

"Meski kobaran api berhasil dipadamkan, kondisi rumah hangus dan sudah rata dengan tanah. Taksiran kerugian yang dialami pemilik rumah, sekitar Rp 200 juta, baik itu rumah dan seisinya," pungkas Jufri. (Hb)

SepekanMore